MANAJEMEN MEDIA MASSA MENGHADAPI PERSAINGAN MEDIA ONLINE
Abstract
Penelitian ini membahas tentang Manajemen Media Massa dengan topik pada manajemen perusahaan PT Suwadarma Media Cita Jurnal Bogor. Latar belakang penelitian ini adalah munculnya pesaing media online yang menjadi pengaruh besar terhadap perusahaan media massa yang bergerak di bidang cetak. Hal Tersebut sebagai faktor penyebab banyaknya perusahaan media yang bergerak pada bidang cetak terpaksa gulung tikar. Maka pada penelitian ini dirumuskan 3 (tiga) rumusan masalah, yaitu: Bagaimana perkembangan Jurnal Bogor dalam menghadapi persaingan media online saat ini? Bagaimana Manajemen Jurnal Bogor dalam menghadapi perkembangan media? khususnya media online? Bagaimana karakteristik Jurnal Bogor sebagai penyalur informasi dalam mengemas berita sehingga menarik, tanpa menghilangkan keakuratan berita itu sendiri? Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat manajemen Jurnal Bogor sehingga masih tetap eksis dan tetap bersaing dengan media lain. Terutama media online. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif. Menggunakan jenis penelitian deskriptif analisis isi. Metode ini digunakan untuk menganalisis manajemen persahaan PT Sawardana Media Cita Jurnal Bogor dalam menjalankan manajemennya sehingga dapat bersaing dengan kompetitor dalam menjalankan bisnis jurnalistik yang sampai saat ini masih dapat bertahan seiring perkembangan teknologi yang semakin berkembang pesat dalam dunia jurnalistik. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode pengambilan data melalui dokumentasi dengan intrumen rekaman visual maupun non visual. Dengan menggunakan metode analisis isi, dapat dilihat bahwa Hadirnya media online sangat memengaruhi kesinambungan perusahan media cetak. Salah satunya jurnal bogor. Sehingga dalam memanajemennya, Jurnal Bogor dengan cermat mensiasati keberadaan media online tersebut. Salah satunya dengan menjadikannya sebagai peluang usaha meskipun tidak dapa dipungkiri bahwa berdampak kepada produksi koran Jurnal Bogor. Dalam strategi nya, Jurnal Bogor dapat mengikuti perkembangan teknologi yang ada. Koran yang diterbitkan Jurnal Bogor memiliki tampilan yang lebih menarik dan modern, sebagai salah satu strategi agar menarik dan diterima khalayak. Rekomendasi untuk penelitian selanjutnya agar dapat mengembangkan penelitian ini secara lebih mendalam tentang manajemen perusahaan media massa agar dapat lebih baik lagi dalam memanajemennya, Memberikan masukan untuk penelitian sebelumnya. Penulis berharap agar lebih mendalami penelitian yang dilakukan guna menjadi perbaikan di masa yang akan datang
Keywords
manajemen media massa, persaingan media, Jurnal Bogor
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2019 Agus Muhammad Nadin, Gunawan Ikhtiono
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
© Copyright CC-BY-SA